Cara Jualan Pulsa di Shopee Sangat Mudah untuk Pemula

2 min read

Cara Jualan Pulsa di Shopee Sangat Mudah untuk Pemula

Cara jualan pulsa di Shopee sangat mudah dilakukan dan tidak membutuhkan waktu lama. Kamu hanya perlu mengikuti seluruh instruksi demi instruksi agar proses pendaftaran berhasil dan bisa mulai berjualan pulsa di marketplace. Tidak dapat dipungkiri bahwa pembelian pulsa di marketplace sangat memberikan kemudahan bagi konsumen.

Konsumen tidak perlu harus datang langsung ke toko untuk membeli pulsa. Namun hanya tinggal mengklik perintah beli saja serta memilih metode pembayaran yang memudahkan, sudah bisa mengisi pulsa. Di era teknologi, informasi dan komunikasi yang semakin canggih segala transaksi jual beli bisa dilakukan dengan sangat mudah dan tidak membutuhkan banyak waktu.

Termasuk jika kamu ingin berbisnis pulsa dengan berjualan di marketplace. Yang kamu butuhkan adalah pengetahuan tentang cara berjualan hingga menyiapkan dana. Jika sudah memahami hal tersebut, berjualan pulsa secara online sangat mudah dijalankan. Berikut di antaranya cara berjualan pulsa di marketplace dengan mudah, terutama bagi pemula bisnis.

1. Mengunduh Software Mitra Shopee di Play Store atau App Store

Cara jualan pulsa di Shopee yang harus dilakukan pada tahap pertama adalah mengunduh software mitra Shopee di Play Store maupun App Store. Mendownload software tersebut juga mudah dan tidak membutuhkan kapasitas memori yang besar sehingga sangat memudahkan penjual. Kamu hanya perlu mengatur koneksi internet agar proses download software berhasil.

TRENDING:  Cara Jualan di Shopee Tanpa Stok Barang Bagi Pemula

Software tersebut memang aplikasi yang menunjang untuk segala jenis transaksi tidak hanya terkait dengan pulsa, namun juga paket internet atau pembayaran listrik. Adanya software tersebut tentu sangat mendukung aktivitas transaksi. Sehingga jika ingin melalukan pembelian pulsa maupun listrik tidak harus datang ke toko secara langsung.

Kamu bisa lebih hemat waktu serta biaya transportasi. Bahkan pada umumnya pembelian pulsa maupun listrik secara online melalui marketplace juga lebih murah. Dengan beragam keuntungan yang didapatkan pembeli tersebut, tidak jarang banyak customer yang memilih pembelian secara online. Penjual juga tentu saja bisa meraih keuntungan sesuai yang ditargetkan.

2. Melakukan Proses Pendaftaran Akun Pribadi di Shopee

Cara jualan pulsa di Shopee yang selanjutnya dilakukan adalah pendaftaran akun pribadi Shopee. Kamu ingin berjualan di marketplace tersebut, tentu saja kamu harus melakukan pendaftaran terlebih dahulu agar bisa masuk dan melakukan beragam transaksi dengan pembeli. Caranya sangat mudah, kamu bisa mendaftar melalui situs internet atau software.

Persyaratan pendaftaran untuk kedua cara yang berbeda tersebut juga sama. Mulai dari nomor hanpdhone, username hingga kata sandi. Kamu harus memasukkan segala perintah di kolom yang tersedia. Namun jika kamu sudah memiliki akun di Shopee, langkah ini tidak perlu dilakukan. Sehingga langsung menuju proses berikutnya.

TRENDING:  Syarat Shopee Affiliate, Cara Mendaftar, Cara Kerja dan Keuntungannya

Melakukan pendaftaran akun juga tidak membutuhkan waktu lama. Kamu hanya perlu terkoneksi dengan internet agar dapat melakukan seluruh proses pendaftaran dengan baik. Jika koneksi internetnya lambat, maka akan sangat berpengaruh terhadap proses pendaftaran. Hal tersebut juga dapat membuat proses pendaftaran tidak berhasil.

Baca Juga: Cara Jualan di Shopee Untuk Pemula

3. Melakukan Pendaftaran di Akun Mitra

Cara jualan pulsa di Shopee setelah pembuatan akun berhasil adalah pendaftaran di akun mitra yang sudah didownload tadi. Hal ini sangat penting dilakukan karena kita atau penjual adalah partner dari marketplace Shopee sehingga membutuhkan pendaftaran terlebih dahulu. Untuk pendaftaran di akun mitra juga sangat mudah.

Kamu hanya perlu memasukkan username, email atau nomor handphone yang dimiliki. Kamu juga perlu melakukan setting password agar bisa masuk dengan mudah. Agar pendaftaran berhasil, kamu bisa melakukannya sesuai dengan instruksi atau perintah yang tersedia. Masuk melalui akun Shopee pribadi juga bisa menjadi jalan untuk log in ke mitra Shopee.

4. Proses Verifikasi Dokumen Pribadi Sesuai Perintah

Cara jualan pulsa di Shopee yang perlu dilakukan selanjutnya adalah melakukan verifikasi dokumen pribadi. Dokumen yang dibutuhkan seperti KTP. Kamu hanya perlu memasukkan nama, nomor KTP serta tanggal lahir. Foto KTP beserta foto diri juga penting untuk diupload agar proses pengecekan bisa dilakukan oleh pihak marketplace.

TRENDING:  Cara Menggunakan Fitur Gudangku di Shopee dan Fiturnya

Langkah ini merupakan hal yang penting. Foto KTP hendaknya diupload dengan kualitas gambar yang jelas, memiliki resolusi tinggi atau tidak kabur sehingga memudahkan untuk proses pengecekan dari pihak marketplace. Foto diri hendaknya juga dibuat dengan sopan dan berkualitas tinggi agar wajah kita benar-benar terlihat jelas.

Baca Juga: Cara Jualan di Shopee Tanpa Stok Barang

5. Melakukan Pengisian Saldo Sesuai Anggaran

Cara jualan pulsa di Shopee yang bisa dilakukan selanjutnya adalah melakukan pengisian saldo. Pengisian jumlah saldo yang tersedia sangat beragam. Kamu bisa memilih nominal saldo sesuai dengan anggaran yang dimiliki. Mulai dari Rp25.000, Rp50.000 hingga Rp2.000.000. Beragam pilihan jumlah nominal saldo ini tentu saja tidak memberatkan penjual.

Hal ini dikarenakan penjual bebas memilih jumlah saldo sesuai dengan anggaran yang dimiliki. Setelah pengisian saldo dilakukan, kamu bisa melakukan pembayaran sesuai dengan metode yang sudah ditentukan. Sehingga tidak memberatkan penjual karena penjual bebas memilih metode. Langkah terakhir adalah mulai berjualan. Kamu bisa mulai berjualan dan mendapatkan keuntungan.

Proses berjualan pulsa di marketplace memiliki beberapa tahapan yang harus dilakukan. Mulai dari pengunduhan software, pendaftaran hingga memasukkan nominal pengisian pulsa. Cara jualan pulsa di Shopee memang sangat mudah dilakukan asalkan kamu memahami prosedurnya dengan baik.


SEKARANG ANDA BISA MENDAPATKAN ORDERAN TIAP HARI DARI SHOPEE

Lebih Dari 2.258+ Orang Belajar Di KELAS SHOPEE